“BABINSA KORAMIL 1305-01/BAOLAN, SIAP DAMPINGI PARA PETANI KEDELAI”

By , Comment
Share on Facebook Tweet on Twitter


Tolitoli-Babinsa Koramil Model 1305-01/Baolan, Serda Moh. Syukur Lagontang mendampingi Kelompok Tani ( POKTAN ) Tunas Baru, dalam rapat pembahasan jadwal tanam kedelai dengan luas 25 Ha yang bertempat di rumah Sdr. Amir (49) yang rencananya akan ditanam di lahan pertanian Desa Salugan Kecamatan Lampasio Kabupaten Tolitoli, Kamis ( 11/01/2018 ).

Pendampingan Babinsa dalam program Upsus Pajale tersebut untuk mendorong dan memotivasi masyarakat agar lebih giat dalam meningkatkan hasil panen yang dicapai, dan taraf hidup kesejahteraan dapat tercapai, serta demi terwujudnya swasembada pangan.


Kami selaku bintara pembina desa, akan bekerja keras dan terus berupaya untuk membantu masyarakat, khususnya para petani dalam memanfaatkan lahan yang ada guna mewujudkan Swasembada Ketahanan Pangan Nasional Padi, Jagung serta Kedelai ( PAJALE ). Kami sangat berharap semoga kedepan tidak ada lagi impor kedelai dari negara luar, sehingga para pembuat tempe, tahu dan produk olahan yang bahan bakunya dari kedelai dapat memperoleh kedelai dengan mudah, murah, serta berkualitas dari para petani kita,” Tegasnya.

Ketua Poktan Tunas Baru Sdr. Amir, mengucapkan “Terima kasih dan sangat mengapresiasi atas kinerja Babinsa yang selalu hadir dan turun secara langsung bersama-sama dengan kami para petani yang berada di Desa Salugan ini”. Ujarnya.


“Kami merasa senang, karena Pak Babinsa bisa bersama-sama untuk membantu dalam melakukan Pendampingan ini,” Tambahnya. (MKM,PENREM_132)

About the author

author
KOREM132TADULAKORealase at

0 komentar

Comment Now